Rabu, 28 November 2012

Subhanallah


Oleh :  Dadi Heryana

 KEUTAMAAN SEDEKAH. . . . . . 


Sedekah adalah salah satu cara kita untuk beribadah kepada allah, yaitu dengan memberikan sebagian harta kita kepada yang membutuhkan. Sedekah mempunyai banyak keutamaan yang dapat disimpulkan kedalam empat pokok utama yang insya allah akan dibahas pada artikel saya yang satu ini. 

Sedekah hampir mirip dengan zakat, yaitu sama sama memberikan sebagian harta kita kepada yang berhak.hanya saja zakat itu ditentukan jumlah harta yang harus diberikan kepada orang lain. Selain itu zakat dikeluarkan apabila harta kita sudah mencapai jumlah tertentu ( Nishab ).  Sedangkan sedekah bisa dalam jumlah berapapun dan dalam bentuk apapun. Dan juga sedekah dapat dikeluaran berapapun jumlah harta kita
Demikian sekilas tentang pengertian sedekah. Langsung saja kita mulai pembahasan kita yang sesungguhnya yaitu keutamaan tentang sedekah. Kita mulai dengan membaca basmallah.
1.      Mengundang datangnya rezeki
Sedekah dapat mengundang datang nya rezeki kepada kita. Alasannya sederhana. Misalnya kita ibaratkan sedekah adalah sebuah benih rizki, lalu kita tanam benih tersebut dan tumbuh besar sehingga berbuah. Bisa anda bayangkan buahnya pasti lebih banyak dari benih nya. Betul tidak ? menanam satu benih, tumbuh satu pohon, dan berbuah banyak. Rasulullah bersabda : “Pancinglah Rejeki dengan sedekah”
2.      Menolak bala
Sedekah dapat menolak bala, sesuai dengan perkataan rasulullah saw : ”Bersegeralah sedekah, sebab yang namanya bala tidak dapat mendahului sedekah”. Hadis tersebut memberi pencerahan bahwa dengan kita bersedekah, bala tidak akan datang, karena sudah didahului oleh sedekah ( seperti hadis diatas).
3.      Sedekah dapat menyembuhkan penyakit
Rasulullah saw bersabda :”obatilah penyakitmu dengan sedekah”. Dari hadits tersebut rasulullah menyuruh kita untuk mengobati penyakit dengan sedekah. Logika nya seperti ini misalkan kita bersedekah kepada seseorang, maka orang yang di sedekahi itu merasa terbantu dan mendo’akan kita segala yang baik-baik termasuk kesehatan. Itu baru kepada satu orang, jika kita banyak bersedekah kepada banyak orang, maka banyak orang pula yang mendo’akan kita. Bagaimana, masuk akal bukan ?
4.      Sedekah dapat memperpanjang umur
Sedekah dapat memperpanjang umur, panjang umur di sini bukan umur kita panjang sampai ratusan tahun, tapi kita akan terus dikenang banyak orang karena kita rajin bersedekah. Rasullah bersabda :”perbanyaklah bersedekah, sebab bisa memperpanjang umur”.
            Intinya, dari hadits-hadits diatas rasulullah menyuruh kita untuk memperbanyak bersedekah. Karena dengan bersedekah dapat memberi kita sejuta kebaikan untuk kita. Sekian saja artikel saya kali ini. Semoga bermanfaat dan memotivasi kita semua untuk memperbanyak bersedekah. Dan semoga kita semua termasuk orang-orang yang suka bersedekah. Amin.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Shy Female Monkey Flower Hairpin Shy Female Monkey Flower Hairpin Shy Female Monkey Flower Hairpin Shy Female Monkey Flower Hairpin Shy Female Monkey Flower Hairpin Snow and Rain Snow and Rain